Beberapa Kabupaten di Sumut Batal Terima Pendaftaran CPNS. Implementasi system penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2014 dengan system online dan tes CAT mau tidak mau memaksa sejumlah daerah harus mempersiapkan perangkat tes CAT.
Tetapi, sejumlah daerah di wilayah Sumatera Utara batal melakukan rekrutmen CPNS 2014 lantaran tidak siap dengan perangkat CAT.
Daerah-daerah tersebut adalah, Asahan, Padang Lawas Utara (Paluta), dan Pakpak Barat, kini menyusul Kabupaten Labuhanbatu.
Hal ini diperkuat pernyataan Kabag Humas Infokom Pemkab Labuhanbatu Sugeng, yang menjelaskan bahwa pembatalan tersebut disebabkan belum siapnya Pemkab menggelar rekrutmen menggunakan system computer assisted test (CAT).
Info CPNS 2014 : Beberapa Kabupaten di Sumut Batal Terima Pendaftaran CPNS
“Penerimaan CPNS ditunda hingga tahun depan karena perangkatnya tidak mendukung digelarnya test tersebut,” kata Kabag Humas Infokom Pemkab Labuhanbatu Sugeng, Selasa (9/9).
* Panselnas.menpan.go.id : Inilah Daftar Formasi Guru Pemkab Bekasi
* Panselnas.menpan.go.id : Daftar Rincian Formasi Tenaga Kesehatan Pemprov Jawa Tengah
* panselnas.menpan.go.id: Pendaftaran CPNS Pemkot Jogjakarta Hingga 17 September 2014
* Info Pendaftaran CPNS 2014 : Pemkot Surakarta Sediakan Lowongan untuk Semua Jurusan
* Panselnas.menpan.go.id : Pemkot Semarang Buka Pendaftaran Lowongan CPNS Tenaga Guru SD
Dengan pembatalan ini, menurut Sugeng, kabupaten tersebut tidak mendapat tambahan pegawai baru pada tahun 2014 ini.
Maka demi memenuhi kebutuhan tambahan pegawai di lingkungan Pemkab Labuhanbatu, pihaknya akan menggelar seleksi pada tahun depan. “Itu tadi informasi yang saya terima dari Kepala BKD,” terang Sugeng.
Pada awalnya, sebanyak 65 posisi CPNS jalur umum telah disetujui oleh Kementerian Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi MENPAN-RB untuk Pemkab Labuhanbatu.
Tetapi, MenPAN-RB belum menerbitkan rincian formasi yang akan direkrut Pemkab Labuhanbatu. Ini memaksa Pemkab untuk mengusulkan kembali rincitan posisi yang dibutuhkan.
Sementara guna keperluan test CPNS yang menggunakan system computer assisted test (CAT) tersebut, infrastruktur teknologi informasi di Labuhanbatu belum mendukung.
“System internet di Labuhanbatu belum mendukung system CAT karena dalam setiap test harus disediakan ratusan unit komputer yang terkoneksi jaringan internet,” kata Zainuddin Siregar, Sekretaris BKD Labuhanbatu beberapa waktu lalu.
Dijelaskan Zainuddin, selain harus mengadakan prangkat komputer yang terhubung dengan internet, Pemkab diwajibkan melakukan pengadaan alat system pengawasan berupa CCTV dan alat penangkal sinyal HP.